BAJU BATIK DI APEL PAGI
Surabaya, kpujatim.go.id- KPU Jatim pada hari Senin (11/4/2016) melaksanakan rutinitasnya Apel Pagi, di Jalan Tenggilis Nomor 1 Surabaya pada pukul 08.00 WIB. Semua staf berbaris tiga baris ke belakang dengan rapi. Suasana Apel Pagi kali ini sedikit berbeda, Sekretaris KPU Jatim, M. Eberta Kawima bersama Kabag Program; Data; Organisasi dan SDM, Akhmad Sudjono, mengenakan baju batik dan tidak mengenakan baju seragam hari Senin.
Disampaikan oleh E. Kawima sebagai Penerima Apel, bahwa hari Senin ini istimewa dari Senin sebelumnya, KPU Jatim memiliki hajat penting. “Hari ini Kita memiliki sebuah hajat, yaitu Pelantikan Kasubbag Hukum. Kemudian setelah pelantikan akan dilanjutkan dengan rapat staf. Staf diminta hadir pada pelantikan dan harus mengikuti rapat staf nanti. Setelah rapat staf akan ada tasyakuran kecil,” kata Sekretaris KPU Provinsi Jawa Timur ini.
Selain itu, E. Kawima dalam sambutannya menyampaikan pula terkait seragam yang dikenakan oleh para staf. “Staf outsourcing selama seragam belum ada, pada hari Senin s.d Kamis mengenakan baju atasan putih dan bawah gelap. Sedangkan ada hari Jum’at mengenakan baju batik. Sebenarnya pada hari ini ada agenda pengukuran seragam juga. Namun, karena penjahitnya masih berhalangan jadi ditunda dulu. Pengadaan seragam ini sudah ada anggarannya, dan memang sudah saatnya pengadaan seragam baru agar warna seragam para staf tidak berwana seperti pelangi lagi,” terang E. Kawima.
Pengarahan kali ini sifatnya lebih informatif, karena memang akan ada pembahasan lebih lanjut terkait agenda-agenda KPU Jatim pada rapat staf yang akan diadakan nanti (11/4) setelah pelantikan Kasubbag Hukum KPU Jatim.
Apel Pagi pun diakhiri setelah 15 menit berlangsung dan ditutup dengan do’a. Seusai do’a semua staf kembali untuk bekerja.
(AACS)